Pada hari Sabat sore 29 Nopember 2008 hari bersejarah bagi Gereja MAHK Distrik Lawang ada kegiatan Parade Lagu Puji-pujian di Sekolah Lanjutan Advent Purwodadi yang dihadiri oleh Pdt. Kristiono Sarjono yang menjabat sebagai Direktur Pelayanan Musik Konferens Jawa kawasan Timur. Jemaat yang hadir : Jemaat Sukorejo, Jemaat Lawang, Jemaat Prigen Sumberwekas dan Jemaat SLA Purwodadi sebagai tuan rumah.Semuanya menyampaikan lagu puji-pujian yang boleh mengangkat dan menguatkan iman kita sebagai umat-umat Tuhan.
Sabtu, 29 November 2008
PARADE LAGU PUJI-PUJIAN
Pada hari Sabat sore 29 Nopember 2008 hari bersejarah bagi Gereja MAHK Distrik Lawang ada kegiatan Parade Lagu Puji-pujian di Sekolah Lanjutan Advent Purwodadi yang dihadiri oleh Pdt. Kristiono Sarjono yang menjabat sebagai Direktur Pelayanan Musik Konferens Jawa kawasan Timur. Jemaat yang hadir : Jemaat Sukorejo, Jemaat Lawang, Jemaat Prigen Sumberwekas dan Jemaat SLA Purwodadi sebagai tuan rumah.Semuanya menyampaikan lagu puji-pujian yang boleh mengangkat dan menguatkan iman kita sebagai umat-umat Tuhan.
KUNJUNGAN TAMU
Pada hari Sabat 29 Nopember 2008, Jemaat Sekolah Lanjutan Advent Purwodadi mendapat kunjungan tamu dari KJKT yaitu Pdt. Kristiono Sarjono Direktur Pelayanan Musik GMAHK KJKT yang menyampaikan pekabaran menekankan bahwa Dalam perjalanan Iman kita sebagai umat Tuhan seringkali kita jatuh bukan oleh karena masalah yang besar, tetapi oleh karena masalah-masalah yang kecil diabaikan.
Umat-umat Tuhan gagal bukan oleh karena dosa-dosa besar tetapi umat Tuhan gagal oleh karena dosa-dosa kecil. Dosa-dosa kecil yang pada akhirnya akan menimbulkan rasa ngeri dan menjatuhkan. Resep untuk menang adalah tanggalkan beban dan dosa kita. Ibrani 12:1.
KPA
ACARA SEKOLAH SABAT
KHOTBAH SENIOR 2008
Kamis, 27 November 2008
KHOTBAH SENIOR 2008
Minggu, 23 November 2008
BERGEMBIRA DENGAN SAINS

SERANGGA DAN WARNA BUNGA
Apabila kita pada suatu waktu memperhatikan lebah, lalat, dan kupu-kupu hinggap pada jemuran di bawah sinar matahari, maka akan terlihat bahwa mereka lebih menyukai warna putih dan warna-warna cerah. Demikian pula halnya sikap serangga terhadap bunga. Yang hinggap pada bunga yang merah seluruhnya hanya kupu-kupu. Sserangga lain buta terhadap warna merah. Hal ini terbukti di hutan. Karena warna gelap seperti merah, ungu dan biru di dalam bayangan pohon makin kurang menarik perhatian, maka di sana boleh dikatakan hanya terdapat bunga putih atau ros muda. Yang lain tidak terlihat serangga, tidak terserbuk, sehingga tidak membentuk benih lalu musnah.
RENUNGAN
INDAHNYA PERSATUAN
"Karena dalam Kristus ada nasihat, ada penghiburan kasih, ada persekutuan Roh, ada kasih mesra dan belas kasihan." (Filipi 2:1).
Sekelompok kuda liar tengah merumput di padang belantara. tiba-tiba muncul seekor harimau yang sedang mencari mangsa. Serentak kuda-kuda itu melindungi diri dengan cara berdiri saling berhadapan membentuk lingkarang. Harimau pun tidak berani mendekat, karena takut kena tendang. Namun dengan tipu muslihatnya ia berkata, "Sungguh barisan yang bagus. Boleh aku tahu kuda pintar mana yang mencetuskan ide ini ?" Kuda-kuda itu pun termakan hasutan. Mereka berdebat siapa yang pertama mencetuskan ide tadi. Karena tak ada kata sepakat, akhirnya mereka tercerai-berai. Harimau pun dengan mudah memangsa mereka. Persatuan sangat penting. Tanpa persatuan sebuah komunitas atau kelompok akan rapuh, maka persatuan harus diperjuangkan. Begitu juga dalam gereja. Paulus menasihati jemaat di Filipi supaya bersatu. Dasar persatuan kristiani adalah Kristus. Jadi setiap orang dalam jemaat hendaknya meneladani Kristus (ayat 5) :
1. Walaupun dalam rupa Allah, tetapi tidak menganggap kesetaraan-Nya itu sebagai milik yang harus dipertahankan (ayat 6) -- tIDAK SOMBONG ATAU MERASA PALING HEBAT.
2. Telah mengosongkan diri_nya sendiri dan mengambil rupa seorang hamba (ayat 7a) --- Memiliki semangat memberi; bukan hanya mau menerima.
3. Menjadi sama dengan manusia (ayat 7b) -- Berempati terhadap sesama; tidak lepas menghakimi atau menuduh, tetapi berusaha menempatkan diri pada posisi orang lain untuk mengerti dan memahami. Saat jemaat sepakat untuk bersatu, iblis pun gentar ! ---AYA.
SENYUM ITU BERKAT
SEKILAS INFO
Sebuah koran baru-baru ini memberitakan bahwa ADA seorang pemuda yang berpenampilan bak DEWA dengan salah satu GIGI depannya terbuat dari JAMRUD, secara NAIF menggunakan bahasa SLANK berusaha membeli POTRET Inul dengan bingkai yang ber-WARNA COKELAT, di pusat pembelanjaan BIP, Bandung.
Selanjutnya diketahui juga bahwa beberapa saat kemudian, PASS jam SATOE siang, sang pemuda yang mengaku bernama PETERPAN itu diketahui memesan PADI yang sudah berubah menjadi nasi hangat lengkap dengan lauk-pauknya plus es MOCCA yang jelas-jelas tidak mengandung ELEMENT CAFFEINE. Jelas, SEUERIUS tidaknya berita ini, tergantung persepsi Anda masing-masing!!!!
FAKTA :
Tawa sering disebutkan mempunyai makna sosial. Tawa sinis atau mengejek menyebabkan orang menjadi bahan tertawaan tersisih dari kelompoknya. Sebaliknya, bila orang yang tak saling mengenal tertawa bersama, muncul rasa solidaritas dan kebersamaan.
Spirit of CHANGE

"Blessing in Disguised" Tak pernah Ada, Kecuali kita mau mencarinya.
Thomas A. Edison mengatakan: "Hikmah bencana ini sangat besar. Semua kesalahan kita telah hangus terbakar. Syukur kepada tuhan, karena kita bisa memulai sesuatu yang baru."
Setiap masalah selalu mengandung hikmah dibaliknya. Namun hikmah itu tak akan pernah ada kalau kita tidak mau mencarinya. Kuncinya adalah bagaimana kita tetap berpikir positif dalam segala situasi. Bahkan ketika sedang ditimpa musibah, kita tetap harus mempunyai positive thinking. Keajaiban selalu diawali oleh mimpi yang disertai dengan positive thinking.
KPA
KUNJUNGAN PENDETA DISTRIK
Pendeta M.Ngatino pendeta Distrik Lawang,Sukorejo dan Slapur berkunjung ke Slapur dan menyampaikan firman Tuhan yang menekankan: Pusatkan hatimu kepada anak Domba Yesus Kristus. Caranya bagaimana menurut perintah Tuhan: 1. Dalam Tuhan ada pertolongan. Kalau Tuhan menginstruksikan dan kalau kita mengikuti maka ada pertolongan. 2. Mazmur 84:11. Banyak orang mendengar Suara tuhan untuk kepentingan diri sendiri.
KPA
Langganan:
Postingan (Atom)